Bahan :
1 ekor ayam kampung atau ayam negeri
1 kg kentang
½ kelapa parut diambil santannya
Bumbu-bumbu :
2 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 ibu jari kunyit
1 ibu jari lengkuas
1 batang serai
3 biji kemiri
3 sendok makan minyak goreng untuk menumis bumbu
5 cabe merah keriting
1 sendok makan terasi udang
1 sendok teh garam
1/3 sendok teh micin /vetsin
1 sendok makan gula pasir
1 liter air
1.
Bersihkan ayam dan dipotong kecil menjadi 16
potong
2.
Kupas kentang dan dipotong-potong menjadi 8 potong
3.
Haluskan bumbu-bumbu bawang putih, bawang
merah, kunyit, lengkuas, kemiri, serai dan cabe keriting.
4.
Tumis bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan
bersamaan dengan terasinya hingga harum.
5.
Masukkan ayamnya dan diaduk-aduk hingga bumbu
merata
6.
Tambahkan air kira-kira 1 liter, tunggu ayamnya
setengah matang kemudian masukkan kentangnya
7.
Tunggu kentangnya hingga matang dan airnya
tinggal sedikit baru dimasukkan santan kental, gula pasir, garam dan micin sambil
diaduk-aduk hingga mendidih kemudian setelah itu bisa diangkat.
8.
Kari Ayam Kentang siang dihidangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar